1. Blind Snake
Ini adalah spesies baru ular yang
ditemukan di madagaskar, benua Afrika. “Blind snake” atau dalam bahasa
Indonesia berarti ular yang buta ini tidak sepenuhnya buta, karena ular
ini mempunyai sensor yang berfungsi sebagai pengganti indra
penglihatanya. Spesies ular ini bahkan telah menjajah sebagian besar
planet ini. Ular ini dapat ditemukan di pedalaman hutan di afrika.
2. Bright Pink Snake
Ular berkulit pink cerah ini tumbuh
sekitar 16 inci (40 cm) dan memangsa tikus kecil dan kadal. Warna pink
cerah di punggungnya membuat ular ini menjadi ular paling berwarna di
habitat aslinya, Afrika. Ular ini ditemukan pertama kali pada tahun 2010
di Madagaskar.
3. Blue Coral Snake
‘Blue Coral Snake’ atau Ular karang
merupakan anggota ular yang sangat berbisa dari keluarga Elapidae yang
ditemukan di semua ketinggian hutan hujan di Asia Tenggara seperti
Thailand, Malaysia, Singapura, dan Indonesia. Akan tetapi tidak sering
terlihat karena sifat mereka sering mengubur diri di bawah tumpukan
daun kering ditanah dan keluar malam hari untuk berburu mangsa.
4. Elephant Trunk Snake
Umumnya dikenal sebagai Ular Batang
Gajah, berhabitat di di seluruh Asia tenggara, khususnya di Indonesia,
Australia utara, dan New Guinea. Ular ini adalah anggota terbesar dari
keluarganya, ular kutil. Mangsa utamanya adalah ikan dan berburu di
malam hari.
5. Langaha Nasuta
Ular Langaha juga dikenal sebagai ular
daun berhidung , merupakan ular paling unik yang pernah ditemukan. Ular
ini mempunyai tanduk di moncongnya, mangsa utamanya adalah katak dan
kadal yang diburu malam hari.
Sumber:
http://www.uniknya.com/2012/06/11/5-spesies-ular-aneh-yang-jarang-ditemui/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar